Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Kegiatan KKG di SDN 1 Kutapanjang, Kasi Kurikulum Disdik Gayo Lues Sampaikan Materi Sosialisasi IKM

humannesia.com / BLANGKEJEREN - Dalam rangka memantapkan Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM) dengan Platform Merdeka Mengajar. Kelompok Kerja Guru (KKG) gugus IV yang terdiri dari beberapa Sekolah Dasar (SD) melaksanakan sosialiasi IKM tersebut.

Disdik Gayo Lues

Dalam sosialisasi IKM yang berlangsung di SD Negeri 1 Kutapanjang, Kabupaten Gayo Lues dengan menghadirkan narasumber Kepala Seksi Kurikulum Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan setempat, Muhammad Yusuf MPd  bersama tim, Sabtu (17/6/2023).

Dalam kesempatan itu M Yusuf didampingi Samin Usaman Darwin menyampaikan, IKM ini sangat penting sebagai upaya pemulihan pembelajaran dengan Platform Merdeka Mengajar.

"Kurikulum Merdeka Megajar dikembangkan sebagai kerangka lebih fleksibel terfokus pada materi esensial dan pengembangan karakter siswa," kata Yusuf.

Dikatakannya, ada dua muatan penting terkait IKM yakni, pertama adalah penguatan kompetensi yang memdasar dan pemahaman holistik.

Kedua tentang pembelajaran bebasis P5 yaitu, Project Penguatan Profil Pelajaran Pancasila.

Lebih lanjut Yusuf menekankan kepada guru agar menguasai pengetahuan struktur dan cara pembuatan jadwal pembelajaran.

"Ada hal yang sangat mendasar harus diketahui oleh guru tentang Kurikulum Merdeka yaitu, struktur kurikulum dan cara membuat jadwal pada Kurikulum Merdeka," jelas Yusuf.

Ia berharap, agar para guru SD khususnya yang berada di Kecamatan Kutapanjang dan umumnya Kabupaten Gayo Lues, agar bisa memahami akun belajar.id dan mengaktifkan belajar.id.

"Tujuan akun belajar.id ini supaya 100% membentuk komunitas belajar dan memanfaatkan Platform Merdeka Mengajar," ucap Yusuf.

Kegiatan sosialisasi IKM ini diikuti oleh 95 orang guru SD yang terdiri dari 8 sekolah negeri dan 1 sekolah swasta yang berada di Kecamatan Kutapanjang dengan sumber dana dari KKG gugus IV.(***)

Penulis : Baihaki